Fiki Satari: Produk Lokal Saatnya Berani Ekspansi ke Luar Daerah

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum Indonesia Creative City Network (ICCN), Tubagus Fiki C Satari, mengatakan sudah saatnya produk lokal berani ekspansi ke luar daerah untuk memperluas pasar.
Pernyataan itu, disampaikan Fiki Satari saat melakukan kunjungan ke Provinsi Banten bersama jajaran pengurus pusat ICCN untuk berbuka puasa di area Banten Creative Festival (BCF) x Pasar Murah, Alun-alun Barat Kota Serang serta bersilaturahmi dengan jejaring Forum Ekonomi Kreatif (Fekraf) Banten.
Fiki yang dikenal juga sebagai pemilik brand Airplane System Clothing saat tiba di BCF menyebutkan sangat menikmati atmosfer pameran produk fashion karena beliau juga salah seorang inisiator dari Kickfest Bandung.
“Saya apresiasi sekali teman-teman kreatif di Banten. Kegiatan ini juga mengingatkan saya era ketika saya masih aktif di industri clothing, juga sempat bikin dan jalankan event clothing juga di Bandung,” ujar Fiki.
Dalam kunjungan itu, Fiki bersama pengurus Pusat ICCN disambut oleh founder BCF, M.Irfan beserta Korda ICCN Banten, Andi Suhud dan pengurus ICCN Banten lainnya berkeliling di gelaran Banten Creative Festival x Pasar murah yang bertempat di Alun-alun Barat Kota Serang.