Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ditjen PHU Kemenag Resmi Dibubarkan, Pegawai bakal Dialihkan ke Kemenhaj
Advertisement . Scroll to see content

Gaji Pegawai di El Savador Bakal Dibayar Pakai Bitcoin

Selasa, 07 September 2021 - 07:00:00 WIB
Gaji Pegawai di El Savador Bakal Dibayar Pakai Bitcoin
Javier Argueta (kiri), penasihat hukum Presiden El Savador, Nayib Bukele, memberi penjelasan tentang diberlakukannya Bitcoin sebagai mata uang resmi. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

SAN SALVADOR, iNews.id - Pemerintah El Savador bakal membayar gaji pegawai dengan menggunakan Bitcoin. Hal itu, terkait dengan diadopsinya Bitcoin sebagai mata uang resmi El Savador mulai hari ini, Selasa (7/9/2021). 

Pemerintah El Savador dikabarkan sedang membahas mekanisme pembayaran gaji pegawai dengan Bitcoin. Sebelumnya, pemerintah telah melakukan uji coba penggunaan Bitcoin sebagai mata uang atau alat pembayaran. 

Menurut Javier Argueta, penasihat hukum Presiden Nayib Bukele, implementasi Bitcoin sebagai mata uang resmi di negara itu, sesuai dengan undang-undang yang berlaku. 

Seperti diketahui, El Salvador menjadi negara pertama yang mengadopsi Bitcoin sebagai mata uang resmi. Penetapan Bitcoin sebagai mata uang El Savador diputuskan Presiden Nayib Bukele. 

Majelis Legislatif El Savador kemudian mengesahkan aturan yang dikenal sebagai Hukum Bitcoin Bukele itu, pada 8 Juni 2021. Dalam aturan tersebut, pemerintah dan dunia usaha diberi kesempatan untuk melakukan uji coba transaksi atau pembayaran dengan menggunakan Bitcoin, sebelum berlaku efektif pada 7 September 2021. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut