Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amazon PHK 14.000 Karyawan, 40 Persen Insinyur Terdampak
Advertisement . Scroll to see content

General Motors Tawarkan Pensiun Dini pada Karyawan, Pendaftaran Akhir Bulan Ini

Jumat, 10 Maret 2023 - 17:19:00 WIB
General Motors Tawarkan Pensiun Dini pada Karyawan, Pendaftaran Akhir Bulan Ini
General Motors menaawarkan program pensiun diri, setelah sebelumya melakukan PHK
Advertisement . Scroll to see content

NEW YORK, iNews.idGeneral Motors Co (GM.N) menawarkan pensiun dini kepada mayoritas dari 58.000 pekerja yang berasal dari Amerika Serikat (AS). Hal itu, merupakan langkah efisiensi lanjutan, setelah General Motors melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) beberapa waktu lalu. 

Chief Executive Officer (CEO) General Motors, Mary Barra, mengatakan program pensiun dini ditawarkan kepada seluruh karyawan yang berasal dari AS yang telah bekerja selama minimal 5 tahun dan semua karyawan eksekutif global yang telah bekerja minimal 2 tahun. 

Menurut dia, karyawan yang memenuhi syarat bisa mendaftarkan dirinya pada 24 Maret 2022 dan akan meninggalkan perusahaan pada 30 Juni 2022.

“Ini merupakan langkah yang kami lakukan untuk mengurangi biaya struktural kami, termasuk mengurangi kompleksitas kendaraan dan untuk mendukung program kendaraan listrik di masa depan," ujar Mary Barra, seperti dilansir Reuters Jumat (10/3/2023).

Barra menambahkan, pihaknya berencana untuk bergerak dengan gesit di pasar yang semakin kompetitif. Ia pun mendorong karyawannya untuk menerima tawaran tersebut untuk menghindari potensi terjadinya “involuntary actions” yang mungkin terjadi di kemudian hari.

Pengumuman ini dilakukan pasca pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap ratusan pegawai dalam jajaran eksekutif pada bulan Februari untuk memangkas biaya sebesar 2 miliar dolar AS atau sekitar Rp30,4 triliun selama dua tahun ke depan.

"Sekarang kita perlu memiliki pola pikir untuk mengambil biaya dalam segala hal yang kita lakukan. Itu perlu dibangun ke dalam budaya kita" kata Mary Barra. 

Penawaran pensiun dini sebelumnya juga pernah dilakukan GM pada 2018-2019, dimana pihaknya menawarkan kebijakan tersebut kepada sekitar 18.000 karyawan dari Amerika Utara.

GM mengumumkan program pemotongan biaya 2 miliar dolar AS pada Januari, mengatakan sebesar 30 persen hingga 50 persen penghematan akan dilakukan selama tahun 2023. 

Pada saat itu, para eksekutif mengatakan mereka merencanakan pengurangan jumlah karyawan melalui penawaran pensiun dini daripada PHK.

Editor: Jeanny Aipassa

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut