Harga Emas Antam Ambles Rp14.000, Ini Rinciannya
JAKARTA, iNews.id - Harga emas Antam (ANTM) pada perdagangan akhir pekan anjlok sebesar Rp14.000. Tercatat, per hari ini, Sabtu (22/6/2024) emas Antam dipatok Rp1.357.000 per gram.
Sementara harga buyback emas Antam berada di level Rp1.235.000 per gram. Harga tersebut juga turun Rp14.000 jika dibandingkan dengan harga buyback pada Jumat (21/6) yang ada di Rp1.249.000 per gram.
Mengutip laman logammulia.com, harga emas Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta.
Adapun sesuai dengan PMK No. 34/PMK 10/2017 pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9 persen.
Jika ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45 persen, sertakan nomor NPWP setiap kali transaksi.
* Harga emas 0,5 gram: Rp728.500
* Harga emas 1 gram: Rp1.357.000
* Harga emas 5 gram: Rp6.560.000
* Harga emas 10 gram: Rp13.065.000
* Harga emas 25 gram: Rp32.537.000
* Harga emas 50 gram: Rp64.995.000
* Harga emas 100 gram: Rp129.912.000
* Harga emas 250 gram: Rp324.515.000
* Harga emas 500 gram: Rp648.820.000
* Harga emas 1.000 gram: Rp1.297.600.000
Editor: Puti Aini Yasmin