Harga Emas Dunia Diprediksi Naik Lagi Tembus 2.206 Dolar AS
JAKARTA, iNews.id - Harga emas dunia diprediksi akan menembus 2.206 dolar AS per troy ons. Hal ini disinyalir karena sentimen beberapa bank sentral dunia tentang suku bunga hingga masalah geopolitik.
Pengamat rupiah sekaligus Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan, terdapat beberapa penyebab yang membuat harga emas terus melambung.
“Harga emas dunia mencapai level tertinggi, kemungkinan besar dalam minggu ini akan menuju 2.206 dolar AS,” ujar Ibrahim kepada awak media, Senin (11/3/2024).
Ibrahim menambahkan, penyebab yang pertama adalah tentang Federal Reserve (The Fed) yang kemungkinan besar akan menurunkan suku bunga.
Selanjutnya, ekonomi di China kemungkinan besar akan kembali membaik dengan banyaknya bank sentral China akan menggelontorkan stimulus.
“Yang ketiga, Bank of Japan kemungkinan besar akan menaikkan suku bunga guna untuk memperbaiki perekonomian Jepang yang bermasalah, terutama adalah di kuartal keempat di 2023 mengalami kontraksi dan ini kemungkinan besar akan dilakukan oleh bank sentral untuk memulihkan ekonomi dengan cara menaikkan suku bunga,” ucapnya.
Terakhir, geopolitik yang terjadi di Timur Tengah semakin menjadi-jadi dimana Israel melakukan penyerangan di Lebanon bersamaan dengan bulan puasa di Timur Tengah.
Sebelumnya, pada Jumat (8/3), harga emas meningkat ke 2.159 dolar AS per troy ons karena pelaku pasar menilai Ketua Federal Reserve The Fed Jerome Powell terdengar lebih percaya diri untuk memangkas suku bunga dalam beberapa bulan mendatang.
Editor: Aditya Pratama