Hary Tanoe Beberkan Kunci Bisnis Online Travel Agent dan E-commerce
JAKARTA, iNews.id - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo menghadiri Syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7 Mister Aladin di MNC Conference Hall, iNews Tower, Jakarta, hari ini, Kamis (10/11/2022). Dalam kesempatan itu, dia membeberkan kunci bisnis online travel agent (OTA) dan belanja online (e-commerce).
Hary menjelaskan, Mister Aladin menjalankan bisnis OTA dan layanan e-commerce melalui Aladin mall. Menurutnya, diperlukan perubahan saat pandemi Covid-19 sudah melandai karena masyarakat mulai kembali melakukan aktivitas.
"OTA kuncinya adalah aplikasi harus bagus, harus user friendly, cepat, fitur lengkap, tidak lemot," kata dia.
Sementara untuk e-commerce, Hary berpesan, selain kelengkapan produk yang dijual, juga diperlukan fokus yang disesuaikan dengan target pengguna.
"Kita bikin e-commerce bukan setiap barang ada tetapi bolong-bolong, fokuskan 2-3 kategori. Ini harus lengkap, sambil membangun kategori yang lebih lengkap lagi. Kalau sporadis tapi bolong, orang tidak akan datang," ujarnya.