Investasi di Saham LQ45, Dana BPJS Ketenagakerjaan Dinilai Aman
JAKARTA, iNews.id - Kinerja investasi BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek dinilai aman. Pasalnya, dana pensiun pegawai swasta tersebut ditempatkan pada saham-saham LQ45.
LQ45 adalah indeks yang berisi saham yang memenuhi kriteria, seperti kapitalisasi pasar yang besar serta kondisi keuangan dan prospek pertumbuhan yang baik.
Pengamat pasar modal, Rudiyanto memperkirakan investasi BPJamsostek aman dan stabil di bursa saham karena berinvestasi pada saham-saham di indeks LQ45.
"Jika memang investasi BPJamsostek statusnya LQ45, bakal taraf aman dan selalu stabil pendapatan perputaran investasinya, malah mungkin saja naik berkala," katanya, Rabu (29/1/2020).
Direktur PT Panin Asset Management itu menilai, dengan imbal hasil investasi yang stabil dan cenderung naik, maka manfaat yang diperoleh peserta BPJamsostek nantinya kemungkinan bakal bertambah.