Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apresiasi Bantuan MNC Vision-MNC Peduli, Ini Harapan Komunitas Pemulung Pasar Senen
Advertisement . Scroll to see content

IPTV Dapat Restu Private Placement 4,21 Miliar Saham, Dananya Akan Gunakan untuk Ini

Senin, 21 November 2022 - 14:33:00 WIB
IPTV Dapat Restu Private Placement 4,21 Miliar Saham, Dananya Akan Gunakan untuk Ini
RUPSLB PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) hari ini, Senin (21/11/2022) menyetujui penambahan modal mellaui private placement. Foto: Anggie A
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV), anak perusahaan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) telah mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) untuk menyetujui rencana perseroan untuk melakukan penambahan modal melalui mekanisme Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement.

"Dengan sangat gembira kami umumkan rencana perseroan untuk melakukan penambahan modal dengan mekanisme Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD)," kata Direktur Utama IPTV Ade Tjendra dalam keterangannya, Senin (21/11/2022). 

Dia meyakini strategi ini akan bermanfaat bagi perseroan karena hasil dari aksi tersebut akan digunakan untuk mendukung pertumbuhan pelanggan, untuk meningkatkan aktivitas pasar atau likuditas perdagangan saham perseroan. Selain itu, juga untuk menciptakan lebih banyak peluang kemitraan di dalam negeri maupun di luar negeri. 

"Kami bertekad untuk terus meningkatkan dan memberikan nilai lebih bagi industri media dengan senantiasa memaksimalkan potensi perseroan dan memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan di rumah," ujarnya.

Adapun beberapa keputusan yang dihasilkan RUPSLB perseroan hari ini, Senin (21/11/2022), yakni: 

1. Menyetujui keputusan perseroan dalam melakukan penambahan modal, dengan menerbitkan saham baru yang tidak lebih dari sebanyak-banyaknya 10 persen dari jumlah saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh di dalam perseroan atau sejumlah 4.219.795.084 saham melalui PMTHMETD.

2. Menyetujui dana hasil aksi korporasi tersebut akan digunakan sebagai berikut:

a. Mendukung perseroan dalam mencapai pertumbuhan pelanggan yang berkelanjutan. Pada kuartal II 2022, perseroan memiliki 11.527.141 pelanggan.
b. Untuk lebih meningkatkan volume perdagangan atau likuiditas oerseroan karena jumlah saham yang beredar yang telah diterbitkan ke pasar meningkat.
c. Untuk membuka lebih banyak peluang bagi calon investor strategis untuk IPTV, yang selanjutnya dapat memperluas bisnis di dalam negeri maupun internasional dan memberikan nilai lebih bagi perseroan.

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut