Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menkeu Purbaya Jadi Pengajar di SMAN 3 Jakarta, Paparkan Peran APBN dalam Perekonomian
Advertisement . Scroll to see content

Kemenkeu Bantah Kabar Pertemuan Cristiano Ronaldo dan Sri Mulyani

Selasa, 18 Februari 2025 - 14:05:00 WIB
Kemenkeu Bantah Kabar Pertemuan Cristiano Ronaldo dan Sri Mulyani
Kemenkeu membantah kabar adanya pertemuan antara Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dengan megabintang sepak bola dunia asal Portugal, Cristiano Ronaldo. (Foto: AP Photo/Armando Franca)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah kabar adanya pertemuan antara Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dengan megabintang sepak bola dunia asal Portugal, Cristiano Ronaldo pada, Selasa (18/2/2025) malam.

“Sehubungan dengan beredarnya kabar mengenai rencana pertemuan Menteri Keuangan dengan Christiano Ronaldo, dengan ini disampaikan bahwa kabar tersebut tidak benar,” ujar Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kemenkeu Deni Surjantoro dalam keterangannya, Selasa (18/2/2025). 

Terkait agenda lainnya, Deni menegaskan bahwa Kemenkeu tidak memiliki afiliasi apa pun terkait kunjungan pemain Al Nassr FC tersebut ke Indonesia

“Menteri Keuangan maupun Kementerian Keuangan tidak pernah merencanakan, mengundang, mengagendakan, atau menjadwalkan pertemuan tersebut,” katanya.

Sebelumnya, beredar agenda kedatangan Cristiano Ronaldo tiba di Jakarta pada hari yang sama, setelah mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma. Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda sosial dan kemanusiaannya di Indonesia, termasuk ke Kupang dan Labuan Bajo. 

Namun, pertemuan dengan Sri Mulyani menjadi sorotan tersendiri, mengingat jarang sekali atlet kelas dunia bertemu langsung dengan pejabat keuangan tertinggi di Indonesia dalam suasana informal. Hingga akhirnya kabar tersebut dibantah oleh Kemenkeu. 

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut