Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amerika Tetap Kirim Delegasi ke KTT G20 Afrika Selatan, tapi...
Advertisement . Scroll to see content

Luhut Beberkan Rencana Pertemuan Jokowi dengan Elon Musk Bulan Depan

Rabu, 27 April 2022 - 11:06:00 WIB
Luhut Beberkan Rencana Pertemuan Jokowi dengan Elon Musk Bulan Depan
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan bertemu pendiri sekaligus CEO Tesla Elon Musik di kawasan Giga Factory, Texas, pada Selasa (26/4/2022). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan membeberkan rencana pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan pendiri sekaligus CEO Tesla Elon Musk. Pertemuan itu rencananya akan digelar pada 14 Mei 2022. 

Luhut menuturkan, Elon Musk akan menyambut Jokowi saat Kepala Negara melakukan kunjungan kenegaraan ke Amerika Serikat (AS). 

“Karenanya, nanti pada tanggal 14 Mei saat kunjungan kenegaraan Presiden Joko Widodo ke Amerika Serikat, Elon berjanji akan mengubah schedule-nya demi menemui langsung Presiden Jokowi yang juga dijadwalkan akan mengunjungi SpaceX,” ujar Luhut dikutip dari akun instagram resminya, Rabu (27/4/2022).

Luhut menambahkan, dia telah mengundang Musk untuk datang ke Indonesia dalam forum B-20, yaitu salah satu rangkaian dari perhelatan G-20 yang akan diselenggarakan di Bali pada bulan November nanti.

“Saya berharap ini bukanlah pertemuan kami yang terakhir dan ke depan akan ada pembahasan terkait progres perkembangan industri nikel di Indonesia yang berteknologi tinggi bisa membawa negara kita masuk kepada rantai pasok global industri kendaraan listrik,” kata dia. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut