Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bertemu Presiden Prabowo, Dirut KAI Lapor Kesiapan Operasional Kereta Khusus Petani dan Pedagang
Advertisement . Scroll to see content

Masuk Bulan Puasa, Harga Ayam di Pasar Tradisional Tembus Rp40.000 per Ekor

Kamis, 23 Maret 2023 - 13:41:00 WIB
Masuk Bulan Puasa, Harga Ayam di Pasar Tradisional Tembus Rp40.000 per Ekor
Daging ayam megalami kenaikan dalam tiga hari terakhir menjelang bulan puasa. (Foto: MPI/Advenia ELisabeth)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Harga daging ayam ras di pasar tradisional mengalami kenaikan dalam 3 hari terakhir menjelang bulan puasa atau Ramadan. Bahkan harga daging ayam ada yang menembus Rp40.000 per ekor. 

Dari pantauan iNews.id, Pasar Tradisional Mangunjaya, Bekasi, beberapa konsumen mengeluhkan harga ayam yang menembus Rp40.000 per ekor dan berusaha menawar ke pedagang

Salah satu pedagang ayam di pasar tradisional itu, menyebut harga per ekornya ayam bervariasa, tetapi ada yang memang dibanderol Rp40.000 per ekor. 

"Yang ini Rp 32 ribu, ini 35 ribu, kalau yang ini Rp 40 ribu. Tergantung besarnya (ayam)," ujar Ade. 

Kata Ade, harga tersebut merangkak naik Rp2.000 per ekor sejak tiga hari yang lalu. Kendati demikian, dia menuturkan, jumlah pembeli terbilang banyak meski beberapa masih ada yang menawar ditengah tingginya harga dasar. 

"Ya gitu, masih ada aja yang nawar. Paling kalau mau lebih murah, yang ukurannya lebih kecil," tutur Ade. 

Editor: Jeanny Aipassa

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut