Medco Energi (MEDC) Bagi Dividen di Akhir Juni, Ini Jadwalnya
JAKARTA, iNews.id - PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen tunai untuk periode tahun buku 2022 pada 30 Juni 2023.
Dikutip dari Keterbukaan Informasi, pembayaran dividen ini telah disepakati pada RUPS Tahunan yang digelar, pada 31 Mei 2023.
"Besaran dividen adalah 0,0016 dolar Amerika Serikat (AS) per lembar saham dengan nilai total dividen sebesar 40.000.000 dolar AS," tulis Corporate Secretary, Siendy K. Wisandana, Selasa (6/6/2023).
Adapun demikian, berikut jadwal pembagian dividen MEDC ;
- Cum dividen di pasar reguler dan negosiasi : 12 Juni 2023
- Ex dividen di pasar reguler dan negosiasi : 13 Juni 2023
- Cum dividen di pasar tunai : 14 Juni 2023
- Ex dividen di pasar tunai : 15 Juni 2023
- Recording date : 14 Juni 2023
- Pembayaran dividen : 30 Juni 2023.
Editor: Jeanny Aipassa