Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 7 Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Online Terbaru November 2025
Advertisement . Scroll to see content

Menaker Tegaskan THR Dibayar Paling Lambat H-7 Lebaran dan Tak Boleh Dicicil

Rabu, 13 Maret 2024 - 17:30:00 WIB
Menaker Tegaskan THR Dibayar Paling Lambat H-7 Lebaran dan Tak Boleh Dicicil
Menaker Ida Fauziyah menyampaikan pembayaran THR tujuh hari sebelum hari H dan tidak boleh dicicil. (Foto: Kemnaker RI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menerbitkan Surat Edaran (SE) pemberian tunjangan hari raya (THR) bagi pekerja/buruh di perusahaan pada pekan ini. Pemberian salah satu ganti pembayaran dalam memenuhi kebutuhan lebaran.

"Minggu ini segera dikeluarkan surat edaran untuk gubernur dan diteruskan ke pengusaha," ujar Ida di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Ida menambahkan, pemberian THR kepada pekerja atau buruh merupakan kewajiban bagi para pengusaha.

"Pembayaran THR paling akhir satu minggu atau tujuh hari sebelum hari H. Meskipun sudah lazim surat edaran tetap akan kita berikan kepada gubernur ini masih dalam proses administrasi dan segera kita sampaikan. Biasanya memang di awal minggu pertama bulan ramadan kita keluarkan," tuturnya.

Ida pun menegaskan bahwa pemberian THR dari pengusaha kepada para pekerja tidak boleh dicicil.

"Enggak boleh, enggak boleh," ucapnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut