Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Targetkan 18 Proyek Hilirisasi Rp600 Triliun Digarap Tahun Depan  
Advertisement . Scroll to see content

MIND ID Perkuat Program Hilirisasi usai Kuasai Saham Mayoritas Freeport dan Vale Indonesia

Minggu, 22 September 2024 - 19:04:00 WIB
MIND ID Perkuat Program Hilirisasi usai Kuasai Saham Mayoritas Freeport dan Vale Indonesia
MIND ID akan konsisten untuk terus mendukung program hilirisasi demi membangun masa depan. (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia atau MIND ID telah merampungkan pengambilan saham perusahaan tambang PT Freeport Indonesia (PTFI) dan PT Vale Indonesia Tbk. Perusahaan akan konsisten untuk terus mendukung program hilirisasi demi membangun masa depan.

Indonesia melalui MIND ID telah mampu meningkatkan kepemilikan saham dari 9 persen menjadi 51 persen di PTFI, dan tengah diupayakan untuk kembali meningkatkan saham menjadi 61 persen.

Corporate Secretary MIND ID Heri Yusuf menuturkan, hilirisasi dan industrialisasi mineral merupakan langkah strategis jangka panjang yang akan sangat berdampak positif pada masa depan ekonomi Indonesia.

Dampak tersebut mencakup peningkatan nilai tambah dari komoditas mineral, penyerapan serta peningkatan kualitas tenaga kerja, sekaligus meningkatkan daya saing negara di kancah global.

"MIND ID sebagai perusahaan milik negara yang mendapat mandat untuk menyukseskan program hilirisasi berkomitmen dalam mengawal pelaksanaan proyek strategis mineral guna memberikan nilai tambah yang maksimal bagi masa depan Indonesia," kata Heri dalam keterangannya, Minggu (22/9/2024).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut