Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Media Asing Sebut IKN bakal Jadi Kota Hantu, Purbaya: Nggak Usah Takut
Advertisement . Scroll to see content

Mitigasi Dampak Perubahan Iklim, Badan Otorita Bakal Restorasi 166.000 Hektare Hutan di IKN

Rabu, 09 November 2022 - 17:03:00 WIB
Mitigasi Dampak Perubahan Iklim, Badan Otorita Bakal Restorasi 166.000 Hektare Hutan di IKN
Langkah yang dilakukan IKN Nusantara dalam mencapai nol emisi karbon salah satunya dengan cara merestorasi setidaknya 166.000 hektare kawasan hutan di IKN. (Foto: Antara/HO-Kementerian PUPR)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Bambang Susantono menyampaikan, melalui pembangunan ibu kota baru, Indonesia siap memimpin mitigasi perubahan iklim dalam kancah internasional. Hal tersebut dilakukan dengan melakukan restorasi hutan, sehingga dapat menyerap karbon lebih banyak daripada yang dihasilkan masyarakat, khususnya yang tinggal di IKN.

Bambang menambahkan, langkah yang dilakukan IKN Nusantara dalam mencapai nol emisi karbon salah satunya dengan cara merestorasi setidaknya 166.000 hektare kawasan hutan di IKN.

"Nusantara siap memimpin kontribusi Indonesia di panggung global dalam memitigasi dampak perubahan iklim,” ujar Bambang dalam keterangan tertulis, Rabu (9/11/2022).

Di samping itu, Badan Otorita IKN juga akan merehabilitasi kawasan yang memiliki nilai konservasi tinggi, seperti koridor alam dan biodiversitas, serta daerah tangkapan air atau kawasan di hulu sungai yang memasok air ke sungai.

Pada kajian ruang lingkup (scoping study) yang dibangun oleh pemerintah Indonesia dan Asian Development Bank (ADB) mencatat, pembangunan di kawasan urban IKN perlu memanfaatkan bahan-bahan rendah karbon. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut