Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MNC University dan UNIBI Teken MoA, Kolaborasi Tridharma dan Bedah Karya
Advertisement . Scroll to see content

MNC Contents Gandeng Pekan TV Fujian Hadirkan Drama Series Terbaru di iNews dan RCTI+

Minggu, 17 November 2024 - 13:12:00 WIB
MNC Contents Gandeng Pekan TV Fujian Hadirkan Drama Series Terbaru di iNews dan RCTI+
Redo Doron selaku Head of Sales MNC Contents & Licensing
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - MNC Contents dan Pekan TV Fujian resmi menjalin kolaborasi dalam rangka menghadirkan konten-konten menarik untuk pemirsa. Kolaborasi ditandai dengan penandatanganan MoU yang berlangsung di Jakarta pada Kamis (14/11/2024).

Head of Sales MNC Contents & Licensing
Redo Doron menjelaskan dalam kolaborasi ini akan ada program drama series baru yang bakal tayang di iNews TVdan juga RCTI+. Setidaknya, ada enam episode dokumenter yang ditayangkan.

Redo mengungkap bahwa konten China adalah salah satu komponen utama yang ditawarkan banyak platform OTT untuk dinikmati dan ditonton oleh penonton Indonesia. Ia berharap kehadiran program drama series ini akan menghibur pemirsa di seluruh Tanah Air.

"Kolaborasi yang kami lakukan dengan Fujian TV ini adalah membantu mempromosikan program China, program mereka di salah satu stasiun TV milik MNC yaitu iNews dan juga platform OTT RCTI+. Kami mempromosikan enam episode program dokumenter dari China di dua panggung tersebut," tutur Redo.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut