Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komitmen Dukung Ekonomi Hijau, MNC Peduli Raih 2 Penghargaan di Indonesian Circular Economy Award 2025
Advertisement . Scroll to see content

MNC Vision Networks Beri Sembako hingga Peralatan Bersih-bersih ke Yayasan Bhakti Luhur

Jumat, 12 Mei 2023 - 14:09:00 WIB
MNC Vision Networks Beri Sembako hingga Peralatan Bersih-bersih ke Yayasan Bhakti Luhur
MNC Vision Networks beri sembako hingga peralatan bersih-bersih ke Yayasan Bhakti Luhur. Foto: MPI
Advertisement . Scroll to see content

PAMULANG, iNews.id - PT MNC Vision Networks Tbk dan MNC Peduli memberikan bantuan kepada Yayasan Bhakti Luhur di Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat (12/5/2023). Ini merupakan bagian dalam kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan. 

GGOD MNC Vision Network Vera Tanamihardja mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap anak berkebutuhan khusus yang terpinggirkan. Adapun pemberian bantuan tersebut berupa sembako, keperluan mandi, keperluan bersih-bersih serta jajanan ringan untuk anak-anak di Yayasan Bhakti Luhur. 

"Dalam mewujudkan salah satu bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat, PT MNC Vision Networks Tbk bersama dengan MNC Peduli  hari ini menyelenggarakan kegiatan pemberian bantuan berupa sembako untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dari anak-anak di Yayasan Bhakti Luhur," kata Vera di Yayasan Bhakti Luhur, Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat (12/5/2023). 

Vera berharap kegiatan ini dapat membawa sedikit keceriaan kepada anak-anak. Selain itu, bantuan dalam bentuk sembako yang diberikan juga dapat bermanfaat bagi semua anak-anak di Yayasan Bhakti Luhur.

"Ke depannya saya juga sangat berharap aktivitas yang diadakan akan semakin beragam dan dapat mencakup skala masyarakat yang lebih luas lagi," ujarnya. 

Dia pun berterima kasih kepada para petugas yang mengabdikan hidupnya untuk membantu anak-anak tersebut agar dapat melakukan aktivitas secara mandiri. 

"Luar biasa panti ini mengajarkan bagaimana mereka (anak-anak) yang dianggap kurang mampu untuk menjadi mandiri dalam menjalani hidup," ucap Vera. 

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut