Partai Perindo Siapkan Program Rumah Kerja untuk Atasi Masalah Pengangguran
JAKARTA, iNews.id - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) berkomitmen membantu pemerintah dalam mengatasi masalah pengangguran melalui program Rumah Kerja. Hal ini diungkapkan Ketua DPP Partai Perindo Bidang Ketenagakerjaan, Agus Taufiq.
Menurut Agus, program ini akan menjadi pusat pelatihan kompetensi bagi para pencari kerja.
"Partai Perindo berkomitmen untuk membantu dan mendukung pemerintah untuk mengatasi tingginya angka pengangguran serta banyaknya PHK yang sekarang terjadi, dengan kami akan me-launching program Rumah Kerja," ucap Agus saat dijumpai di DPP Partai Perindo, Jakarta Pusat, Rabu (7/5/2025).
Agus menjelaskan, program Rumah Kerja tak hanya hadir di Jakarta saja, tetapi juga di berbagai kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo yang tersebar di seluruh Indonesia. Program ini juga disebutnya akan menyasar berbagai kalangan.