Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jatuh saat Dubai Airshow, Jet Tempur India Tejas Pernah Diminati Indonesia Diborong Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

Perbandingan Harga BBM di ASEAN, Negara Mana yang Paling Murah?

Senin, 04 April 2022 - 17:11:00 WIB
Perbandingan Harga BBM di ASEAN, Negara Mana yang Paling Murah?
Perbandingan harga BBM di ASEAN, negara mana yang paling murah?. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Harga Pertamax naik menjadi Rp12.500 per liter untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya mulai 1 April 2022 lalu. Jika dibanding dengan lain di Asia Tenggara atau ASEAN, BBM negara mana yang paling murah?

Naiknya harga BBM sejalan dengan dengan naiknya harga minyak dunia. Selain karena naiknya harga minyak dunia, harga Pertamax dinaikkan lantaran sudah lama harga BBM nonsubsidi tersebut tidak naik dan Pertamina merugi dari jualan Pertamax karena jauh dari harga keekonomiannya.

Lalu, bagaimana harga BBM di negara lain terutama di Asia Tenggara? Dikutip dari berbagai sumber, Senin (4/4/2022) berikut perbandingan harga BBM di Asia Tenggara.

1. Harga BBM di Malaysia

Menurut laman ringgitplus.com, harga BBM di Malaysia untuk periode 31 Maret 2022 hingga 6 April 2022 sebagai berikut:

  • RON 95: 2,05 ringgit Malaysia atau Rp6.936 per liter 
  • RON 97: 3,91 ringgit Malaysia atau Rp13.361 per liter 
  • Diesel: 2,15 ringgit Malaysia atau Rp7.274 per liter

2. Harga BBM di Thailand

Menurut laman Shell.co, per 2 April 2022, berikut harga BBM Shell di Thailand:

  • Shell FuelSave Gasohol E20: 38,34 bath atau Rp16.556 per liter
  • Shell FuelSave Gasohol 91: 39,18 bath atau Rp16.918 per liter
  • Shell FuelSave Gasohol 95: 39,45 bath atau Rp17.035 per liter
  • Shell V-Power Gasohol 95: 46,94 bath atau Rp20.269 per liter
  • Shell Diesel B20: 29,94 bath atau Rp12.928 per liter
  • Shell FuelSave Diesel: 29,94 atau Rp12.928 per liter
  • Shell FuelSave Diesel B7: 29,94 bath atau Rp12.928 per liter
  • Shell V-Power Diesel: 36,39 bath atau Rp15.714 per liter
  • Shell V-Power Diesel B7: 36,39 bath atau Rp15.714 per liter
Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut