Perkuat Platform Digital, Telkomsel Suntik Modal Rp292 Miliar ke Anak Usaha
JAKARTA, iNews.id - PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) menyuntik modal Rp292 miliar kepada anak usahanya, PT Telkomsel Ekosistem Digital (TED). Dana tersebut, digunakan untuk mengembangkan bisnis TED terutama untuk memperkuat platform digital.
Informasi mengenai penambahan modal Telkomsel ke TED dilaporkan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) sebagai induk perusahaan Telkomsel.
"Telah dilakukan penyertaan modal oleh Telkomsel kepada TED dalam rangka memperkuat platform digital yang dimiliki TED," bunyi pernyataan tertulis manajemen Telkom, dikutip Minggu (22/5/2022).
Telkomsel merupakan anak perusahaan yang dikendalikan langsung oleh Telkom dengan kepemilikan sebesar 65 persen. Sementara Singapore Telecom Mobile Pte Ltd (Singtel) memegang kepemilikan 35 persen.
Sedangkan TED merupakan anak perusahaan yang dikendalikan langsung oleh Telkomsel dengan kepemilikan saham sebesar 99,999 persen, sementara sisanya 0,001 persen dimiliki oleh PT Telkomsel Mitra Inovasi.
TED adalah anak usaha yang dibentuk Telkomsel pada Januari 2022, sebagai wujud keseriusan dalam memperluas portofolio bisnis digital perusahaan.
Sebagai anak perusahaan Telkomsel, TED akan menjadi holding company yang menaungi beberapa anak perusahaan dari emerging portfolio bisnis vertikal Telkomsel di sektor digital.
Pembentukan TED juga ditujukan untuk membuka peluang serta mempermudah inovasi pemanfaatan teknologi digital terkini yang akan memperkuat ekosistem digital Indonesia
Manajemen Telkom menegaskan, penambahan modal yang dilakukan Telkomsel ke TED telah melalui prosedur transaksi afiliasi dan transaksi benturan kepentingan. Adapun manajemen juga mengungkapkan transaksi ini tidak mengandung benturan kepentingan sebagaimana dimaksud dalam Peraturan POJK
"Semua informasi material telah diungkapkan dalam surat ini dan informasi tersebut tidak menyesatkan," bunyi pernyataan manajemen Telkom.
Editor: Jeanny Aipassa