Proyek Investasi Mangkrak Ditarget Kelar 90 Persen pada 2024
JAKARTA, iNews.id - Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menyatakan, ada sekitar 100 proyek investasi mangkrak dengan nilai mencapai Rp708 triliun. Dia menargetkan, 90 persen dari proyek tersebut akan kelar pada tahun depan.
Sementara saat ini baru sekitar 80 persen lebih atau senilai Rp600 triliun proyek investasi mangkrak yang sudah selesai.
"Saya targetkan 2024, 90 persen selesai, kalau 100 persen punya Tuhan. Sampai akhir tahun ini sekitar 87 persen," kata dia di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (15/5/2023).
Bahlil menyebut, ada beberapa kendala yang menghambat penyelesaian proyek investasi mangkrak tersebut, di antaranya pandemi Covid-19 dan pembebasan lahan warga.
"Karena itu terkait warga. Kalau tanah di hutan bisa kita selesaikan, tapi tanah warga enggak bisa serampangan kita lakukan, yang lainnya jalan," ujar dia.