RUPST MNC Land Sepakat Sisa Laba Digunakan untuk Perkuat Modal
JAKARTA, iNews.id - PT MNC Land Tbk (KPIG) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2023, Selasa (25/6/2024). Pemegang saham menyetujui dan menerima laporan tahunan direksi, laporan keberlanjutan perseroan, serta laporan tugas pengawasan dewan komisaris.
Direktur Utama KPIG M Budi Rustanto menuturkan, RUPST juga menyetujui dan mengukuhkan laporan keuangan perseroan untuk Tahun Buku 2023.
"Menyetujui Rp329,8 miliar untuk hal-hal sebagai berikut, Rp1 miliar akan dibukukan sebagai dana cadangan untuk memenuhi ketentuan, sisa keuntungan akan dibukukan sebagai saldo laba untuk memperkuat struktur permodalan," ucap Budi dalam RUPST MNC Land di iNews Tower, Jakarta, Selasa (25/6/2024).
Untuk diketahui, MNC Land mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp1,42 triliun sepanjang tahun 2023, naik 26,7 persen dari tahun 2022 sebesar Rp1,12 triliun pada tahun 2022.
Segmen hotel dan resor menorehkan pencapaian luar biasa hingga menjadi penyumbang utama kenaikan pendapatan, melonjak 60,0 persen year-on-year (yoy) mencapai total Rp811,9 miliar, dibandingkan dengan Rp507,5 miliar pada tahun 2022.
Kontribusi utama pendapatan Perseroan diperoleh dari segmen hotel dan resor sebesar 57,1 persen dari total pendapatan, disusul oleh manajemen properti dan jasa lainnya dengan 29,8 persen, sewa ruang perkantoran 12,1 persen, serta apartemen dan properti lainnya sebesar 1,0 persen.
EBITDA Perseroan di tahun 2023 mencapai Rp207,7 miliar, meningkat 9,0 persen yoy dari Rp190,6 miliar pada tahun 2022.
Laba bersih KPIG sepanjang tahun 2023 tercatat sebesar Rp345,1 miliar, melesat 92,3 persen yoy dari Rp179,5 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.
RUPST KPIG juga menerima pengunduran diri Edwin Darmasetiawan dari jabatannya selaku Wakil Direktur Utama yang berlaku efektif per akhir September 2023 dan Bapak Vincent Henry Richard Hilliard dari jabatannya selaku Direktur.
Setelah melaksanakan RUPST, Perseroan juga menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) untuk menyetujui rencana penjaminan aset Perseroan dan/atau anak usaha, sesuai dengan ketentuan POJK No.42/POJK.04/2020 dan POJK No.17/POJK.04/2020.
Berikut susunan terbaru Dewan Komisaris dan Direksi MNC Land:
Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Hary Tanoesoedibjo
Komisaris: Liliana Tanaja Tanoesoedibjo
Komisaris Independen: Susaningtyas Nefo Handayani Kertopati
Komisaris Independen: Stien Maria Schouten
Direksi
Direktur Utama: M. Budi Rustanto
Wakil Direktur Utama: Andrian Budi Utama
Direktur: Michael Stefan Dharmajaya
Direktur: Alex Wardhana
Direktur: Natalia Cecilia Tanudjaja
Direktur: Junita Sari Ujung
Editor: Aditya Pratama