Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bertemu 45 Menit, Luhut: Prabowo Gembira Negosiasi Tarif dengan AS akan Rampung
Advertisement . Scroll to see content

Soal CEO SWF, Menko Luhut: Tak Elok Saya Buka Sekarang 

Rabu, 03 Februari 2021 - 19:59:00 WIB
Soal CEO SWF, Menko Luhut: Tak Elok Saya Buka Sekarang 
Menko bidang Kemaritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pihaknya belum bisa memberi tahu siapa CEO lembaga tersebut. (Foto: Antara) 
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah telah mendirikan Dewan Pengawas Sovereign Wealth Fund (SWF) alias Lembaga Pengelola Investasi (LPI) Indonesia atau Indonesia Invesment Authority (INA). Lembaga tersebut didirikan melalui Undang-Undang (UU) Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.  

Namun, hingga saat ini nama-nama yang masuk dalam jajaran direksi LPI belum diungkap ke publik. Siapa kira-kira CEO yang dipilih? 

Menteri Koordinator bidang Kemaritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pihaknya belum bisa memberi tahu siapa CEO lembaga tersebut. 

"Kalau CEO LPI saya belum elok membuka di sini," ujarnya, dalam acara Special Dialogue IDX Channel, Rabu (3/2/2021). 

Menurut Luhut, pengumuman nama yang mengisi kursi CEO LPI akan disampaikan pada pekan depan. Sebab pada 15 Februari 2021, nanti mereka akan promosi yang telah diatur UEA.   

"Jadi ada beberpaa fund besar yang akan diundang, makanya harus selasai dalam organisasinya. Hal ini dikarenakan nanti kalau orang mau investasi tapi tidak ada organisasinya," kata Luhut. 

Sebelumnya, setelah merampungkan proses seleksi Dewan Pengawas dari unsur profesional yang ditutup dengan konsultasi dengan DPR RI, Presiden Republik Indonesia melantik Dewan Pengawas Lembaga Pengelola Investasi (LPI) di Istana Negara pada hari Rabu, 27 Januari 2021.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut