Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Selena Gomez Menikah, Justin Bieber Galau gegara Ini
Advertisement . Scroll to see content

Sosok Mukesh Ambani, Orang Terkaya Asia yang Undang Justin Bieber di Pernikahan Anaknya

Selasa, 09 Juli 2024 - 08:52:00 WIB
Sosok Mukesh Ambani, Orang Terkaya Asia yang Undang Justin Bieber di Pernikahan Anaknya
Sosok Mukesh Ambani menjadi sorotan di tengah gelaran pernikahan mewah putra bungsunya, Anant Ambani dengan Radhika Merchant. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

MUMBAI, iNews.id - Sosok Mukesh Ambani menjadi sorotan di tengah gelaran pernikahan mewah putra bungsunya, Anant Ambani dengan Radhika Merchant. Pasalnya, keluarga Ambani turut mengundang penyanyi Justin Bieber yang akan tampil pada pesta pernikahan Anant dan Radhika pada 12 Juli 2024 mendatang.

Upacara pernikahan utama Anant dan Radhika digelar pada 12 Juli 2024 dan resepsi akbar pada 14 Juli. Perayaan akan digelar antara Jio World Convention Center Ambani di kota Mumbai dan rumah keluarga, Antilia.

Menurut laporan Forbes, Justin Bieber disebut dibayar 10 juta dolar AS atau setara Rp162,93 miliar untuk menyanyi di acara tersebut. 

Beberapa bulan sebelumnya, penyanyi Rihanna turut meramaikan pesta pranikah Anant dan Radhika. Acara tersebut juga dihadiri pesulap David Blaine, Akon dan sejumlah artis Bollywood. Rihanna dikabarkan mendapat bayaran sekitar 7 juta dolar AS atau setara Rp114 miliar.

Lantas, siapa Mukesh Ambani?

Mukesh Ambani merupakan orang terkaya di India sekaligus di Asia. Tercatat, kekayaan bersih yang dimiliki Ambani mencapai 124 miliar dolar AS atau setara Rp2.020 triliun 

Mukesh Ambani lahir di Aden, Yaman, pada 19 April 1957. Kini dia tinggal di Mumbai India dan memiliki rumah sangat mewah yang memiliki 27 lantai bernama Antilia. Mukesh Ambani menikah dengan Nita pada tahun 1985 dan dikaruniai 3 orang anak, yaitu Akash Ambani, Isha Ambani, dan Anant Ambani.

Mukesh Ambani merupakan lulusan Universitas Bombay jurusan teknik dan melanjutkan kuliah di Stanford University Amerika Serikat (AS). Namun, dia tidak menyelesaikan kuliahnya tersebut karena diminta segera bergabung di perusahaan ayahnya, Reliance.

Mendiang ayahnya, Dhirubhai Ambani mendirikan Reliance pada tahun 1966 sebagai produsen tekstil kecil. Setelah ayahnya meninggal pada tahun 2002, Mukesh dan adiknya Anil membagi perusahaan keluarga.

Mukesh fokus pada divisi migas, petrokimia, dan tekstil sementara adiknya, Anil memegang bisnis konstruksi, telekomunikasi, hiburan, kelistrikan, dan manajemen aset.

Kini Mukesh Ambani memimpin dan menjalankan Reliance Industries dengan lini bisnis pada bidang petrokimia, minyak dan gas, telekomunikasi, ritel, dan jasa keuangan. Layanan telekomunikasi dan broadband, Reliance Jio memiliki lebih dari 470 juta pelanggan. 

Orang terkaya ke-11 di dunia ini juga mengubah Reliance menjadi perusahaan energi ramah lingkungan. Perusahaan ini akan menginvestasikan 80 miliar dolar AS selama 10-15 tahun ke depan pada energi terbarukan dan membangun kompleks baru di sebelah kilangnya.

Ketiga anak Ambani bergabung dengan dewan Reliance pada tahun 2023. Akash mengepalai Jio, Isha mengawasi layanan ritel dan keuangan, dan dan putra bungsunya, Anant berkecimpung dalam bisnis energi.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut