Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Popok hingga Tisu Basah Masuk Daftar Kajian Barang Kena Cukai!
Advertisement . Scroll to see content

Sri Mulyani Janji Akan Kejar Terus Tunggakan Lapindo Rp1,76 Triliun

Senin, 15 Juli 2019 - 20:01:00 WIB
Sri Mulyani Janji Akan Kejar Terus Tunggakan Lapindo Rp1,76 Triliun
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati. (Foto: iNews.id/Rully Ramli)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati akan terus mengejar tunggakan Lapind Brantas Inc dan PT Minarak Lapindo Jaya kepada pemerintah. Total tunggakan kedua perusahaan itu mencapai Rp1,76 triliun.

"Kami akan menghubungi dan terus berkomunikasi kepada PT Minarak," kata Sri Mulyani di Kantor Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan di Jakarta, Senin (15/7/2019).

Dia memastikan keduanya telah berkomitmen untuk melunasi utang yang telah digelontorkan pemerintah.

"Suratnya sudah disampaikan, ditandatangani pemiliknya. Itu kan sudah komitmen," ucap dia.

Kemenkeu sebelumnya sudah menyampaikan surat kepada Lapindo Brantas dan Minarak Lapindo untuk melunasi utang kepada pemerintah. Sejauh ini, kedua perusahaan tersebut baru mencicil Rp5 miliar yang dibayarkan pada Desember 2018.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut