Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Padat Dini Hari Tadi, Ini Kata Jasa Marga
JAKARTA, iNews.id - Kepadatan lalu lintas terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) pada Selasa (26/5/2020) dini hari tadi. Kepadatan terjadi pada kendaraan yang mengarah ke Jakarta diduga arus balik.
Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Faiza Riani mengatakan, kepadatan terjadi menjelang check point pengendalian transportasi di KM 47 Karawang Barat arah Jakarta.
"Kepadatan ini karena adanya proses pengecekan dokumen perjalanan kendaraan pribadi yang menuju ke arah Jakarta oleh petugas Kepolisian dan Dinas Perhubungan di check point pengendalian transportasi," ujarnya, Selasa (26/5/2020).
Faiza mengatakan, kendaraan pribadi yang tidak memiliki dokumen lengkap perjalanan akan dikeluarkan dari tol.
"Kendaraan pribadi yang tidak memiliki dokumen lengkap sesuai dengan syarat perjalanan akan dikeluarkan ke akses keluar Karawang Barat KM 47 untuk kembali ke arah Cikampek," katanya.
Jasa Marga, kata Faiza, turut mengimbau kepada pengguna jalan tol untuk berpartisipasi aktif mencegah penularan Covid-19 dengan tidak mudik dan tidak piknik di Lebaran Tahun 2020. Masyarakat juga perlu membatasi perjalanan dan jaga jarak serta keluar rumah hanya untuk keadaan yang mendesak.
Siang ini, Faiza menyebut, situasi lalu lintas jelang lokasi check point pengendalian transportasi KM 47 Karawang Barat terpantau lengang.
Editor: Rahmat Fiansyah