Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penumpang WNA Whoosh Tembus 335.681 hingga Oktober 2025, Didominasi Warga Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

WIKA Garap Proyek Pengolahan Air Limbah Terpusat di Jakarta Senilai Rp3,3 Triliun

Selasa, 27 Desember 2022 - 10:27:00 WIB
WIKA Garap Proyek Pengolahan Air Limbah Terpusat di Jakarta Senilai Rp3,3 Triliun
WIKA garap proyek pengolahan air limbah terpusat di Jakarta senilai Rp3,3 triliun. (Foto: Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) yang tergabung dalam Konsorsium Obayashi-Jaya Konstruksi- JFE Engineering mendapatkan kontrak pengolahan air limbah dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Nilai kontrak tersebut mencapai Rp3,33 triliun.

Kesepakatan tersebut tertuang dalam Kontrak Kerjasama yang ditandatangani PPK Air Minum dan Sanitasi Satker Pelaksanaan Prasarana Pemukiman Wilayah Jakarta Metropolitan Sean Alva Yasin dengan Masao Hino sebagai perwakilan Konsorsium di Jakarta pada Kamis pekan lalu (22/12/2022).

Proyek gagasan Kementerian PUPR itu bertujuan meningkatkan kualitas lingkungan, melalui pelayanan air limbah domestik yang berkualitas di DKI Jakarta. Selain itu, juga menjadi salah satu prioritas pembangunan infrastruktur air limbah di DKI Jakarta, yang diharapkan dapat melayani 80 persen populasi di Kawasan Pluit dan ditargetkan beroperasi dalam 54 bulan.

“Proyek ini merupakan wujud dukungan WIKA untuk peningkatan kesehatan masyarakat Jakarta yang bebas limbah, melalui pembangunan sistem Pengelolaan Air Limbah Terpusat,” kata Direktur Utama WIKA Agung Budi Waskito dalam keterangannya, dikutip Selasa (27/12/2022).

Dia menuturkan, melalui kerja sama dalam KSO Obayashi - WIKA-Jako-JFE, WIKA dengan porsi saham 20 persen akan mengerjakan Jakarta Sewerage Development Project (JSDP) Zona 1 yang akan berlokasi di Pluit, Jakarta Utara. Ditargetkan JSDP ini akan melayani tiga kota administrasi, yaitu Jakarta Pusat, Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut