27 Calon Emiten Antre IPO di BEI, Sektor Ini Mendominasi
JAKARTA, iNews.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat hingga 25 Agustus 2023 sebanyak 27 calon emiten berada dalam pipeline untuk melakukan pencatatan perdana saham atau initial public offering (IPO). Sementara pada periode yang sama, telah tercatat 64 perusahaan yang melantai di bursa dengan menghimpun dana Rp49,2 triliun.
“Sebanyak empat perusahaan memiliki aset berskala kecil atau di bawah Rp50 miliar, 16 perusahaan masuk dalam kategori aset berskala sedang atau memiliki total nilai aset antara Rp50 miliar hingga Rp250 miliar.
"Serta sebanyak tujuh perusahaan memiliki aset berskala besar atau di atas Rp250 miliar," ucap Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna kepada wartawan, Sabtu (26/8/2023).
Dari daftar pipeline perusahaan yang akan IPO, tujuh perusahaan berasal dari sektor konsumer nonsiklikal. Kemudian, empat perusahaan berasal dari sektor bahan baku.
Selanjutnya, sektor siklikal dan teknologi masing-masing terdapat tiga perusahaan. Diikuti masing-masing dua perusahaan dari sektor energi, kesehatan, industri dan transportasi.
“Serta masing-masing satu perusahaan dari sektor infrastruktur dan properti,” tuturnya.
Lebih lanjut, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) optimistis target penghimpunan dana di pasar modal Indonesia sebesar Rp200 triliun dapat dicapai hingga akhir tahun 2023. Target tersebut memang turun dari tahun lalu, mengingat kondisi tahun 2023 ini yang berbeda dengan tahun 2022, di mana situasi ekonomi global saat ini belum begitu masih penuh ketidakpastian.
Editor: Aditya Pratama