Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi ke 8.925, Nilai Transaksi Tembus Rp28,2 Triliun
Advertisement . Scroll to see content

IHSG Awal Pekan Diprediksi Menguat, Bergerak di Kisaran 6.900 - 7.000

Senin, 25 September 2023 - 07:29:00 WIB
IHSG Awal Pekan Diprediksi Menguat, Bergerak di Kisaran 6.900 - 7.000
IHSG Awal Pekan Diprediksi Menguat, Bergerak di Kisaran 6.900 - 7.000
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Senin (25/9/2023) berpotensi bergerak mixed cenderung menguat pada sepanjang perdagangan. Adapun pergerakan indeks saham akan berada di kisaran 6.900 – 7.077.

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto mengatakan, kesimpulan dari perdagangan sebelumnya, yang ditunggu sudah datang. IHSG telah berhasil menembus 7.000, yang mana merupakan resistance psikologis yang ditunggu-tunggu breakout-nya.

"Namun apakah ini sudah valid bahwa IHSG tidak akan kembali ke bawah level 7.000 lagi? Menurut kami sudah, namun jangan sampai Anda melupakan potensi terjadinya false breakout, yaitu jika terjadi pelemahan IHSG di bawah 7.000 sesaat di waktu pengujian level 7.000 sebagai support," tulis William dalam analisisnya, Senin (25/9/2023).

Menurut William, dalam fase pengujian itu sudah biasa jika terjadi false breakout, namun jika kita membahas IHSG sendiri, kita mengetahui bagaimana usaha pelaku pasar membuat IHSG terus bergerak di area 7.000 sepanjang bulan ini.

"Artinya tren menguat sudah terbentuk namun memang tidak cepat, tidak rally seperti yang pernah terjadi pada beberapa tahun yang laul saat IHSG mengalami strong bullish," kata dia.

Dengan demikian, hal ini terjadi karena pembobotan saham sejak era saham-saham teknologi, namun Anda bisa saja mengabaikan IHSG dan fokus pada saham yang Anda miliki, karena walaupun IHSG terlihat sulit untuk rally namun penguatan terbatas saja sudah mencerminkan bahwa ada cukup banyak saham yang menguat.

Untuk faktor teknikal, level 7.000 kembali memasuki fase pengujian. Menurut William, pengujian ini bisa berhasil namun agak memakan waktu hingga pekan ini (akhir bulan September 2023) sebelum penguatan lanjutan.

"Namun dengan berhasilnya IHSG menembus level 7.000 maka tren sudah menguat," ujarnya.

Sebelumnya, IHSG ditutup melemah sebesar -20.21 poin (-0.29 persen) menuju 6991,46 pada perdagangan hari Kamis 21 September 2023.

Sebanyak 209 saham menguat sebesar 25.37 poin (+0.36 persen) menuju 7016,84 pada perdagangan hari Jumat 22 September 2023.

Sebanyak 294 saham menguat, 209 saham menurun, dan 249 saham tidak mengalami perubahan harga pada perdagangan kemarin. Nilai transaksi mencapai 9.574T (all market).

Berikut beberapa saham yang direkomendasikan secara teknikal.

KKGI, buy, support 560, resistance 615; 660.
Trend following, penguatan berlanjut di atas support MA5 dan MA20.

CARS, buy, support 110, resistance 119; 125.
Trend following, penguatan berlanjut di atas support MA5 dan MA20. Secara teknikal saham ini telah mengkonfirmasi pola falling wedge pada harga 110.

TBLA, buy on weakness, support 220, resistance 240; 256.
Trend following, penguatan berlanjut di atas support MA5 dan MA20.

ISSP, buy, support 302, resistance 320.
Trend following, penguatan berlanjut di atas support MA5 dan MA20. Support 302 terbentuk pada perdagangan hari Jumat pekan lalu.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut