IHSG Ditutup Anjlok 0,99 Persen ke Level 7.119
Senin, 18 Desember 2023 - 16:39:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini ditutup melemah 0,99 persen di 7.119,52 pada perdagangan Senin (18/12/2023).
Sempat pullback ke 7.192,89, indeks komposit mendekam di zona merah sepanjang perdagangan. Tekanan jual sempat mendorong IHSG jatuh 1,38 persen di 7.092,02.
Sebanyak 189 saham menguat, 356 melemah, dan 225 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp12,34 triliun dari net-volume 28,75 miliar saham yang diperdagangkan.
LQ45 koreksi 0,92% di 949,14, indeks JII melemah 0,82% di 526,11, indeks MNC36 merosot 0,49% di 355,78, serta IDX30 koreksi 1,17% di 484,81.