Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Outlook 2026: IHSG Diproyeksi Tembus Level 9.000, Efek Danantara Jadi Sorotan
Advertisement . Scroll to see content

IHSG Hari Ini Berpotensi Lanjutkan Koreksi, Cek 4 Saham Rekomendasi

Senin, 06 Maret 2023 - 08:03:00 WIB
IHSG Hari Ini Berpotensi Lanjutkan Koreksi, Cek 4 Saham Rekomendasi
IHSG hari ini berpotensi lanjutkan koreksi pada sepanjang perdagangan. Pergerakan indeks saham berada di kisaran 6.800-6.950. (Foto: Dok. MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi lanjutkan koreksi pada sepanjang perdagangan. Pergerakan indeks saham berada di kisaran 6.800-6.950.

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto menjelaskan, walaupun sejauh ini pergerakan IHSG masih nampak sideways, namun pada perdagangan akhir pekan lalu sudah ada sedikit indikasi bahwa tren sideways ini berlanjut dengan melemah.

"Hal ini dikarenakan tekanan jual yang berhasil mempertahankan posisi IHSG mendekati level 6.800, dan kita tahu bahwa level 6.800 merupakan support IHSG yang terbilang kuat selama tren sideways ini," ujar William dalam analisisnya, Senin (6/3/2023).

William menambahkan, faktor lain yang mempengaruhi IHSG adalah tekanan jual asing yang besar, dan terjadi pada saham-saham perbankan seperti BBCA, BMRI, dab BBNI. Saham-saham tersebut bahkan melemah hingga -1 persen dan secara bobot cukup berat terhadap IHSG.

"Sehingga kami melihat bahwa tekanan dari saham-saham ini dan net sell investor asing, sudah cukup sebagai alasan mengapa IHSG mungkin akan berlanjut dengan pelemahan," tuturnya.

Adapun, strategi khusus dalam menyikapi pasar yang berpotensi melemah, pihaknya masih berpatokan pada Outlook sebelumnya yaitu mengandalkan sentimen rilis laporan keuangan.

"Sentimen ini dapat secara khusus membuat saham-saham terkait mengalami penguatan harga meskipun dalam jangka pendek. Anda bisa memanfaatkan sentimen ini untuk meraup profit secepatnya," tuturnya.

Secara teknikal, William belum ada indikator yang memperlihatkan potensi IHSG untuk berbalik menguat. "Nilai transaksi meningkat pada perdagangan hari Jumat pekan lalu memberikan indikasi adanya panic selling," ucapnya.

Sebelumnya, IHSG ditutup melemah sebesar -43.77 poin (-0.64 persen) menuju 6.813,63 pada perdagangan hari Jumat 3 Maret 2023. Sebanyak 215 saham menguat, 292 saham menurun, dan 225 saham tidak mengalami perubahan harga pada perdagangan kemarin.

Berikut saham-saham yang direkomendasikan secara teknikal:
ISAT, buy, support 6600, resistance 7100
EXCL, buy, support 2000, resistance 2170
LSIP, buy, support 1060, resistance 1120
SIMP, buy, support 416, resistance 440

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut