Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : IHSG Sepekan Menguat 2,83 Persen ke 8.394, Tembus Rekor Tertinggi!
Advertisement . Scroll to see content

IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat Terbatas, Simak 7 Rekomendasi Saham Berikut

Jumat, 12 Juli 2024 - 08:01:00 WIB
IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat Terbatas, Simak 7 Rekomendasi Saham Berikut
IHSG hari ini berpotensi menguat terbatas pada perdagangan, Jumat (12/7/2024). Pergerakan indeks saham berada pada kisaran 7.202-7.336. (Foto: Arif Julianto)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini berpotensi menguat terbatas pada perdagangan, Jumat (12/7/2024). Pergerakan indeks saham berada pada kisaran 7.202-7.336.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya menjelaskan, pola gerak IHSG masih menunjukkan adanya potensi penguatan terbatas. Menurutnya, selama IHSG belum mampu ditutup di atas resisten terdekat, maka indeks saham akan cenderung bergerak sideways hingga beberapa waktu mendatang.

"Peluang kenaikan dalam jangka panjang masih terbuka mengingat minat investor yang tercermin dari mulai mengalirnya capital inflow ke dalam pasar modal sepanjang bulan Juli,” kata William dalam risetnya, Jumat (12/7/2024).

Di sisi lain, perkembangan kinerja emiten yang didorong perbaikan perekonomian terlihat dari rilis data ekonomi yang stabil dan dapat mendongkrak kenaikan IHSG.

Sebelumnya, IHSG ditutup di zona hijau pada sesi terakhir perdagangan kemarin. IHSG menguat 13,37 poin atau 0,18 persen ke level 7.300,41. 

Pada penutupan perdagangan, Kamis (11/7/2024), terdapat 277 saham menguat, 271 saham melemah dan 248 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp9,3 triliun dari 16,9 miliar saham yang diperdagangkan dan ditransaksikan sebanyak 1,08 juta kali.

Saham-saham rekomendasi yang dapat jadi pilihan di antaranya:
- JSMR
- TLKM
- BBNI
- BMRI
- KLBF
- SMRA
- BSDE

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut