JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Senin (19/6/2023), ditutup di zona merah dengan melemah 12.488 poin atau 0,19 persen ke level 6.686.
Pada penutupan perdagangan IHSG, Senin (19/6/2023), terdapat 254 saham menguat, 269 saham melemah dan 218 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp7,390 triliun dari 17,906 miliar saham yang diperdagangkan.
RI Bidik Kerja Sama Sektor Maritim dengan Rusia, Ini Potensinya
Indeks LQ45 melemah 0,22 persen ke 950,025, indeks JII melemah 0,87 persen ke 546,97, indeks IDX30 melemah 0,25 persen ke 494,315 dan indeks MNC36 melemah 0,27 persen ke 361,957.
Indeks sektoral mayoritas melemah seperti energi melemah 0,28 persen, naham baku 0,13 persen, industri 0,11 persen, kesehatan 0,49 persen, keuangan 0,17 persen, teknologi 1,07 persen, dan infrastruktur 0,18 persen.
IHSG Hari Ini Berpeluang Menguat, Simak 4 Saham Rekomendasi Buy!
Sedangkan indeks sektoran yang menguat, antara lain nonsiklikal 0,18 persen, siklikal 0,05 persen, dan properti 1,01 persen.
Adapun 3 saham yang masuk top gainers, yaitu PT Ulima Nitra Tbk (UNIQ) naik 22,86 persen di Rp129, PT Nusantara Almazia Tbk (NZIA) naik 17,14 persen di Rp246 dan PT Ancora Indonesia Resources Tbk (OKAS) menguat 16,67 persen di Rp161.
Selanjutnya, 3 saham top losers ditempati PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX) turun 14,19% di Rp266, PT Dewi Shri Farmindo Tbk (DEWI) turun 13,94 persen di Rp284 dan PT Jasa Berdikari Logistics Tbk (LAJU) melemah 12,40 persen di Rp113.
IHSG Berpotensi Menguat Terbatas di Awal Pekan, Berikut 7 Saham Pilihan
Sementara 3 saham yang teraktif diperdagangkan antara lain PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), Bank Central Asia Tbk (BBCA).
Editor: Jeanny Aipassa
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku