Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diva Renatta Jayadi Ukir Rekor SEA Games 2025, Ungkap Peran Besar Keluarga
Advertisement . Scroll to see content

Tidak Banyak yang Tahu, Ternyata Inilah Sosok Pelukis Pemandangan dan Pahlawan di Uang Kertas Indonesia

Rabu, 14 Desember 2022 - 21:12:00 WIB
Tidak Banyak yang Tahu, Ternyata Inilah Sosok Pelukis Pemandangan dan Pahlawan di Uang Kertas Indonesia
Inilah sosok pelukis pemandangan dan pahlawan di uang kertas Indonesia (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kita sering menggunakan uang baik kertas maupun logam untuk bertransaksi jual-beli, namun tahukah kamu siapa sosok pelukis pemandangan dan pahlawan di uang kertas Indonesia?

Ternyata sosok pelukis pemandangan dan pahlawan di uang kertas Indonesia adalah Pak Mujirun.

Pak Mujirun adalah sosok yang melukis gambar pemandangan dan pahlawan di uang kertas Indonesia. 
Mulai dari gambar Pattimura di uang kertas seribu rupiah, gambar  Ir. H. Djuanda Kartawidjaja di uang kertas Rp 50.000, sampai gambar Presiden dan Wakil Presiden Pertama Indonesia pada uang pecahan Rp100.000. 

Selain menggambar pahlawan, Pak Mujirun juga menggambar pemandangan alam Indonesia di bagian belakang uang kertas Indonesia. 

Profesi Pak Mujirun

Pak Mujirun berprofesi sebagai engraver atau yang dikenal dengan sang pengukir gambar. Ia menekuni profesi engraver dengan  menggambar pahlawan dan pemandangan di uang Kertas Indonesia. 

Meski terlihat mudah, menggambar pahlawan dan pemandangan di uang kertas perlu kerja keras. 


Saat menggambar pahlawan dan pemandangan di uang kertas, Pak Mujirun perlu menggunakan kacamata hal ini bertujuan agar skala lukisan satu dengan yang lain seragam.

Rahasia Pak Mujirun dalam Melukis

Menjadi seorang pelukis di uang kertas Indonesia, Pak Mujirun memiliki beberapa rahasia dalam menggambar pahlawan dan pemandangan. Ia terus berlatih dan mengolah rasa yang menjadi kunci suksesnya.

Semua gambar yang ia kerjakan merupakan kumpulan-kumpulan arsiran garis yang menyatu membentuk gambar utuh. 

Sebelum menekuni profesi engraver, Pak Mujirun pernah menjadi pelukis lepas. Hasil karya-karya Pak Mujirun dihargai tinggi karena memiliki tingkat kerumitan yang tinggi. 

Kini Pak Mujirun sudah pensiun dari Peruri dan menikmati masa tua di kawasan Ciledug.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut