Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pengumuman, Penerbangan Domestik Citilink Pindah ke Terminal 1C Bandara Soetta Mulai 12 November
Advertisement . Scroll to see content

AP II: Belum Ada Penumpang Pesawat Suspect Virus Korona

Senin, 27 Januari 2020 - 18:30:00 WIB
AP II: Belum Ada Penumpang Pesawat Suspect Virus Korona
Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. (Foto: Ant)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - PT Angkasa Pura II (Persero) menyatakan belum menerima laporan penumpang yang diduga (suspect) terpapar virus korona. Kendati demikian, otoritas bandara tersebut terus memantau secara intensif.

"Sampai pagi ini saya belum menerima (laporan) adanya suspect ataupun informasi yang berkaitan dengan potensi yang terdampak (virus korona) lewat bandara," ujar Direktur Utama AP II, Muhammad Awaluddin di Cengkareng, Tangerang, Senin (27/1/2020).

AP II, kata dia, sudah memasang thermal scanner sejak jauh-jauh hari di 19 bandara yang dikelola perusahaan. Alat ini digunakan sebagai pendeteksi dini terhadap penumpang yang diduga terpapar virus korona.

Awaluddin menyebut Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi fokus utama karena bandara ini menjadi lalu lintas penerbangan internasional yang padat.

Selain itu, kata Awaluddin, AP II juga memantau maskapai usai terbitnya instruksi Kementerian Perhubungan soal larangan terbang dari dan ke Wuhan, China.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut