Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bisakah Pelaku Usaha Lokal Bikin Merek Suku Cadang Motor atau Mobil Sendiri?
Advertisement . Scroll to see content

Dorong Investasi Masuk, Sri Mulyani Beberkan Kemajuan Ekonomi RI

Kamis, 16 Juni 2022 - 12:15:00 WIB
Dorong Investasi Masuk, Sri Mulyani Beberkan Kemajuan Ekonomi RI
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

SINGAPURA, iNews.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati membeberkan berbagai upaya untuk menciptakan pemerataan di Indonesia. Selain pembangunan Ibu Kota Negara (IKN), pembangunan jalan tol Trans-Sumatera dan pembangunan food estate di luar Jawa merupakan salah satu upaya untuk menciptakan nilai tambah perekonomian di Tanah Air.

“Upaya tersebut juga merupakan salah satu cara kita untuk menciptakan tidak hanya nilai tambah ekonomi, tapi juga pemerataan yang tidak hanya berfokus kepada Pulau Jawa,” ujar Sri Mulyani dalam sesi wawancara eksklusif di sela-sela kegiatan di Indonesia-Singapore Business Forum, yang disiarkan, Rabu (15/6/2022).

Sri Mulyani menambahkan, Indonesia sebagai negara berkembang saat ini memiliki size ekonomi cukup besar di jajaran negara-negara G20. Bahkan, Indonesia adalah negara dengan perekonomian terbesar di tataran ASEAN.

“Ini merupakan salah satu bentuk kesempatan bagi kita untuk bisa membuat Indonesia sebagai destinasi dari pembangunan dan juga investasi untuk para pelaku usaha di dalam negeri maupun di luar negeri,” kata dia.

Untuk mendukung hal tersebut, Indonesia melakukan berbagai macam sosialisasi dan komunikasi mengenai arah pembangunan di Indonesia.

“Hal itu juga di dalam rangka tujuan kita untuk terus menjaga sustainabilitas dari pemulihan ekonomi yang selama tiga tahun terakhir ini sangat tergantung pada APBN,” ucapnya.

Dia mengatakan, saat ini proses pemulihan sudah mulai terjadi yang ditandai dengan mobilitas masyarakat yang mulai tinggi, kegiatan, konsumsi dan investasi mulai berjalan, serta kegiatan ekspor juga mulai meningkat.

“Sehingga APBN kita mulai bisa berbagi peranan dengan masyarakat dan swasta, baik dari dalam dan luar negeri,” tuturnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut