Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erick Thohir Ungkap Cabor Targetkan 120 Emas di SEA Games 2025, Lampaui Target Pemerintah
Advertisement . Scroll to see content

Erick Thohir Akan Rombak Petinggi Pertamina dan Inalum

Jumat, 22 November 2019 - 16:39:00 WIB
Erick Thohir Akan Rombak Petinggi Pertamina dan Inalum
Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berencana merombak kepengurusan dua perusahaan pelat merah, yakni PT Pertamina (Persero) dan PT Inalum (Persero). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berencana merombak kepengurusan dua perusahaan pelat merah, yakni PT Pertamina (Persero) dan PT Inalum (Persero). Bila tidak ada aral melintang, rapat umum pemegang saham (RUPS) dua BUMN ini tuntas pada 2019.

"Pertamina seperti yang saya katakan kita harapkan secepatnya, bisa digelar pada pekan depan atau akhir bulan ini mengingat waktunya sudah mendesak. Kalau masih ada yang terhambat, berarti bulan depan," ujar Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga di Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Arya mengatakan, akan ada perubahan kepengurusan, baik itu di level komisaris maupun direksi. Begitu juga dengan Inalum, RUPS perusahaan induk holding pertambangan tersebut diharapkan dapat terselenggara pada akhir bulan atau pada Desember 2019.

"Pokoknya semua selesai pada akhir tahun ini. Semua selesai, supaya kami bisa segera berlari," kata Arya.

Kementerian BUMN menginginkan untuk secepatnya menuntaskan soal kepengurusan tersebut. Sebelumnya Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengaku akan merombak kepemimpinan di seluruh perusahaan milik negara.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut