Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar Harga BBM Pertamina 10 November 2025, Lengkap di Seluruh Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Gandeng 4 Perusahaan, Pertamina Mulai Revitalisasi Kilang Balikpapan

Senin, 10 Desember 2018 - 11:50:00 WIB
Gandeng 4 Perusahaan, Pertamina Mulai Revitalisasi Kilang Balikpapan
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – PT Pertamina (Persero) memulai rancangan konstruksi (Engineering, Procurement and Construction/EPC) pembangunan Refinery Development Master Plan (RDMP) Kilang Balikpapan. Hal ini akan menandai dimulainya pembangunan RDMP Balikpapan, setelah melewati proses lelang pada 15 Maret–26 November 2018 dan diumumkan pemenangnya pada 30 November 2018.

Vice President Corporate Communications Pertamina Adiatma Sardjito menyatakan, pembangunan RDMP Kilang Balikpapan akan dilakukan oleh Joint Operation empat perusahaan dalam dan luar negeri yakni SK Engineering & Construction Co. Ltd., Hyundai Engineering Co. Ltd., PT Rekayasa Industri  dan PT PP (Persero) Tbk.

Adapun kontrak pembangunan RDMP Balikpapan mencapai Rp57,8 triliun dan akan diselesaikan dalam waktu 53 bulan. “RDMP Kilang Balikpapan bagian dari proyek strategis Pertamina untuk mewujudkan kemandirian dan ketahanan energi nasional. Nantinya kapasitas Kilang Balikpapan akan bertambah hingga 100.000 barel per hari, atau naik 38 persen dari sebelumnya 260.000 barel per hari menjadi 360.000 barel per hari,” ujar Adiatma di Jakarta, Senin (10/12/2018).

Adiatma menyatakan, RDMP Kilang Balikpapan akan mengurangi beban impor solar hingga 17 persen. Pasalnya, produksi solar meningkat 23 persen atau 30.000 barel per hari. Selain itu, RDMP Kilang Balikpapan juga akan menghasilkan produk baru propilen sebesar 230.000 ton per tahun.

“RDMP Kilang Balikpapan akan difokuskan untuk meningkatkan produksi BBM berkualitas dan ramah lingkungan sesuai dengan standar Euro V,” ujar Adiatma.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut