Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Refly Harun Desak Purbaya Telusuri Pegawai Kemenkeu yang Rangkap Jabatan di BUMN
Advertisement . Scroll to see content

Kemenkeu Sebut Pungutan Cukai Plastik Bukan untuk Kejar Target Penerimaan

Jumat, 12 Juli 2019 - 18:45:00 WIB
Kemenkeu Sebut Pungutan Cukai Plastik Bukan untuk Kejar Target Penerimaan
Kantong plastik. (Foto: Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengklaim penerapan cukai plastik bukan dalam rangka mengejar target penerimaan. Pasalnya, proyeksi penerimaan cukai dari kantong plastik cukup minim.

"Kalau kita lihat kemarin di APBN 2019 itu sebenarnya proyeksi penerimaan cukai kantong plastik Rp500 miliar," kata Kepala bidang Kebijakan Kepabeanan dan Cukai Kemenkeu, Nasrudin Joko Surjono di Jakarta, Jumat (12/7/2019).

Menurut Nasrudin, angka tersebut tergolong sangat kecil dibanding penerimaan cukai keseluruhan yang mencapai Rp150 triliun. Dengan kata lain, porsi cukai plastik terhadap penerimaan total cukai hanya 0,33 persen.

Nasrudin mengatakan, tujuan utama penerapan cukai plastik untuk mengendalikan peredaran kantong plastik. Selama ini, kantong plastik tidak memiliki nilai yang berarti di pasaran, sehingga masyarakat dapat dengan mudah memperoleh benda tersebut secara cuma-cuma.

Dengan adanya cukai, kata dia, nilai kantong plastik akan naik. Dengan begitu, penggunaannya diharapkan bisa berkurang. Apalagi, kata dia, penerimaan yang diperoleh dari cukai plastik akan digunakan untuk kebijakan berbasis lingkungan seperti pengelolaan sampah.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut