Mangkrak akibat Covid-19, Berikut Daftar Investasi yang Telah Diselesaikan BKPM
JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengakui pandemi Covid-19 menjadi tantangan dalam menyelesaikan investasi mangkrak. Di mana total investasi yang harus diselesaikan mencapai Rp708 triliun.
Meski demikian, Bahlil Lahadalia dalam unggahan Instagram @bahlillahadalia, Selasa (16/6/2020), menyampaikan telah berhasil memfasilitasi Rp409 triliun atau 58 persen investasi mangkrak.
"Dari senilai Rp708 triliun investasi yang mangkrak, kami telah memfasilitasi investasi Rp409 triliun atau 58 persen sudah terselesaikan izin pemerintah pusat dan pemerintah daerah," ujar Bahlil.
Dia berkomitmen segera menyelesaikan sisa investasi mangkrak yang belum tereksekusi senilai Rp299 triliun. "Potensi dari nilai investasi ini mampu mendongkrak realisasi investasi di tahun 2020," kata mantan ketua umum Hipmi ini.
Berdasarkan data BKPM, berikut daftar perusahaan yang telah selesai difasilitasi:
1. Rosneft, nilai investasi Rp211,9 triliun
2. Lotte Chemical, nilai investasi Rp61,2 triliun
3. Vale Indonesia, nilai investasi Rp39,2 triliun
4. Tanjung Jati Power, nilai investasi Rp38 triliun
5. Kobexindo, nilai investasi Rp14 triliun
6. Sumber Mutiara Indah Persada, nilai investasi Rp1,8 triliun
7. Hyundai, nilai investasi Rp21,7 triliun
8. Nindya, nilai investasi Rp9,5 triliun
9. Tenaga Liatrik Bengkulu, nilai investasi Rp5,2 triliun
10. Gelampa Sejahtera Bersama, nilai investasi Rp2 triliun
11. Masdar, nilai investasi Rp1,8 triliun
12. Minahasa Cahaya Lestari, nilai investasi Rp1,8 triliun
13. Lain-lain dengan nilai investasi sekitar Rp1,4 triliun
Editor: Dani M Dahwilani