Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Bertemu Dasco hingga Purbaya, Bahas Stabilitas Politik hingga Penguatan Pertumbuhan Ekonomi 
Advertisement . Scroll to see content

Meroket, Ekonomi RI Tumbuh 7,07 Persen di Kuartal II 2021

Kamis, 05 Agustus 2021 - 11:53:00 WIB
 Meroket, Ekonomi RI Tumbuh 7,07 Persen di Kuartal II 2021
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Margo Yuwono. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pertumbuhan ekonomi kuartal II 2021 mencapai 7,07 persen secara year on year (yoy). Sedangkan pada kuartal per kuartal tumbuh 3,31 persen.

Kepala BPS, Margo Yuwono, mengatakan pertumbuhan ekonomi ini lebih baik dibandingkan kuartal I2021, yakni 0,74 persen. Sedangkan pada kuartal II 2020 tercatat minus 5,32 persen.

"Ada perbaikan, ekonomi kuartal kedua kita mengarah ke pertumbuhan yang baik," kata Margo Yuwono, dalam video virtual, Kamis (5/8/2021).

Menurut dia, perekonomian global pada triwulan kedua mengalami peningkatan. Ini terlihat dari pergerakan Purchasing Manufactring Index (PMI) pada Maret 2021 tercatat 54,8 persen, dan terus  meningkat 56,6 persen per Juni 2021.

"Ini menunjukkan trend ekomomi semakin meningkat," kata Kepala BPS.

Dia mengungkapkan, pasar international mengalami peningkatan harga meningkat. Rinciannya  hasil tambang, timah alumunium juga  meningkat  pasar international. Lalu ekonimi di beberapa negara tahun 2021 juga menunjukkan pertumbuhan positif pada triwukan kedua.

"Pertumbuhan ekonomi tinggi karena ada pemulihan ekonomi yang mulai terjadi," tutur Margo Yuwono.

Editor: Jeanny Aipassa

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut