Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Petani dan Pedagang Siap Dimanja, Kereta Khusus Berbiaya Terjangkau Siap Beroperasi
Advertisement . Scroll to see content

290.000 Tiket Kereta Api Ludes Terjual jelang Libur Natal dan Tahun Baru

Selasa, 17 Desember 2024 - 15:40:00 WIB
290.000 Tiket Kereta Api Ludes Terjual jelang Libur Natal dan Tahun Baru
Sepekan jelang masa Natal dan Tahun Baru, ratusan ribu tiket kereta api jarak jauh ludes terjual.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Sepekan jelang masa Natal dan Tahun Baru, ratusan ribu tiket kereta api jarak jauh ludes terjual. Namun, PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memastikan masih tersedia 61 persen tempat duduk untuk calon penumpang yang akan berlibur selama Nataru. 

Meski masa angkutan Natal dan Tahun Baru mulai dilaksanakan pada 19 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025, sebanyak 290.000 tiket kereta api jarak jauh, dan sejumlah stasiun wilayah daerah operasi (daop) 1 telah ludes terjual. 

PT KAI daop 1 Jakarta memastikan masih terdapat 61 persen tempat duduk yang masih bisa dipesan para calon penguna kereta yang hendak berlibur. 

Dengan masih tersedianya tempat duduk, diharapkan dapat mengakomodir tingginya animo masyarakat yang hendak berlibur. 

Sementara untuk mengantisipasi cuaca ekstrem, PT KAI daop 1 Jakarta telah melakukan pemeriksaan sarana dan prasarana seperti jembatan hingga menambah jumlah petuga daerah khusus untuk tindakan langsung apabila dibutuhkan.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut