Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Reshuffle Kabinet, PDIP Tegaskan Tetap di Luar Pemerintahan
Advertisement . Scroll to see content

Elite Partai Gerindra Kumpul di Kediaman Prabowo usai Reshuffle Kabinet

Selasa, 09 September 2025 - 10:16:00 WIB
Elite Partai Gerindra Kumpul di Kediaman Prabowo usai Reshuffle Kabinet
Sejumlah elite Partai Gerindra berkumpul di kediaman Presiden Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (8/9/2025) malam. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sejumlah elite Partai Gerindra berkumpul di kediaman Presiden Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (8/9/2025) malam. Hal ini terjadi setelah Prabowo melantik sejumlah menteri baru dalam rangka reshuffle kabinet.

Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah anggota DPR Fraksi Gerindra mulai berdatangan sejak pukul 19.00 WIB. Mereka terlihat kompak memakai kemeja putih dan celana berwarna khaki khas partai Gerindra.

Adapun mereka yang terlihat hadir di antaranya Kamrussamad, Andre Rosiade, Bob Hasan, Ahmad Dhani, Mulan Jameela hingga Habiburokhman. 

Selain itu, terliat hadir juga Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi, Menteri Luar Negeri (Menlu) sekaligus Sekjen Partai Gerindra Sugiono, dan Ketua MPR RI, Ahmad Muzani.

Sekjen Partai Gerindra, Sugiono mengatakan, Presiden Prabowo memberikan arahan agar kader-kader Partai Gerindra tidak lagi flexing. 

"Tadi ketua umum kami menyampaikan beberapa arahan kepada para anggota fraksi DPR RI sebagai tindak lanjut dari pesan-pesan yang disampaikan oleh masyarakat. Pertama, bahwa anggota Fraksi Partai Gerindra itu harus mawas diri. menguasai diri, waspada, menjaga ucapan, menjaga tingkah laku, menjaga juga gaya hidup agar tidak berlebihan, tidak menyakiti  hati masyarakat," tutur Sugiono.

Selain itu, Prabowo meminta fraksi Gerindra di DPR agar benar-benar menjadi representasi yang baik bagi daerah pemilihan masing-masing.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut