Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terungkap! Ini Aktivitas Terakhir Terapis Delta Spa sebelum Tewas di Jaksel
Advertisement . Scroll to see content

Makassar International Jetski Championship 2024 Digelar, Total Hadiah Rp300 Juta

Senin, 14 Oktober 2024 - 16:21:00 WIB
Makassar International Jetski Championship 2024 Digelar, Total Hadiah Rp300 Juta
Makassar International Jet Ski Championship 2024 berlangsung di Kota Makassar, Sulawesi Selatan mulai 12 hingga 13 Oktober 2024. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

MAKASSAR, iNews.idMakassar International Jetski Championship 2024 berlangsung di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Kejuaraan ini berlangsung mulai 12 hingga 13 Oktober 2024 meliputi 7 kategori lomba dengan total hadiah Rp300 juta. Ajang ini juga sebagai promosi pariwisata kota Makassar.

Ajang ini dipusatkan di kawasan Pantai Biru Jalan Metro Tanjung Bunga, dan diikuti 40 peserta baik lokal nasional maupun internasional. Sejumlah rider internasional ikut meramaikan kejuaraan ini. 

Kompetisi ini juga menghadirkan kelas junior untuk peserta usia 12 sampai 15 tahun sebagai bagian dari upaya pembinaan prestasi usia dini. 

Ajang ini resmi dibuka oleh Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Aziz yang 
sekaligus ikut menjajal arena Jetski sebanyak dua putaran. Dia mengpresiasi kolaborasi yang kuat antara asosiasi Jetski, komunitas, dan Pemkot Makassar yang rutin menyelenggarakan event olahraga. 

“Kita berharap kegiatan berskala internasional ini tetap konsisten hadir di Kota Makassar. Sesungguhnya event-event internasional maupun nasional itu selalu saja membawa banyak kebaikan, banyak manfaat,” tutur Andi Arwin Aziz, Sabtu (12/10/2024). 

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut