Para Pecinta dan Kolektor Jersey Berkumpul, Bisa Jual-Beli dan juga Lelang
JAKARTA, iNews.id – Para pecinta dan kolektor jersey sepak bola berkumpul dalam suatu acara yang digelar di kawasan Sudirman Jakarta. Acara ini jadi ajang transaksi jual-beli, lelang, hingga bertukar informasi mengenai jersey langka.
Mengoleksi jersey atau kostum tim, baik tim nasional maupun klub menjadi salah satu cara penggemar sepak bola menunjukkan fanatismenya. Tidak hanya menunjukkan rasa fanatisme terhadap sepak bola, jersey juga menjadi salah satu barang yang menjadi koleksi.
Bahkan para penggemar jersey sering melakukan transaksi jual-beli lelang hingga bertukar informasi mengenai jersey langka. Salah satunya melalui acara pertemuan antarkolektor jersey yang digelar di Jakarta.
Pada acara ini, para pecinta sepak bola dapat menemukan jersey langkah dari tahun 1990-an sampai awal tahun 2000. Pengunjung sekaligus bisa membeli jersey yang diinginkan.
“Seru sih (acara ini). Soalnya ramai, banyak yang unik-unik. Terus harganya masuk akal sih. Seru komunitasnya, juga terus acara-acaranya, orang-orangnya interaktif juga,” tutur Vincent, salah satu kolektor jersey yang hadir di acara tersebut.
Acara ini juga dihadiri legendaris Timnas Indonesia, Hamka Hamzah. Menurutnya, acara seperti ini dapat memperbesar kesempatan komunitas sepak bola untuk bertemu.
“Ini salah satu komunitas, mungkin akan makin besar nantinya ya, karena banyak juga pecinta-pecinta sepak bola yang ingin memiliki baju-baju klub luar negeri yang ingin dikoleksi. Ini hal yang positif,” ujarnya.
Editor: Abdul Haris