Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Momen Haru Polisi Serahkan Balita Korban Penculikan ke Orang Tua di Makassar
Advertisement . Scroll to see content

RSI Faisal Makassar Terendam Banjir, Puluhan Pasien Dievakuasi

Selasa, 17 Desember 2024 - 06:53:00 WIB
RSI Faisal Makassar Terendam Banjir, Puluhan Pasien Dievakuasi
Pasien RS Islam Faisal Makassar dievakuasi lantaran rumah sakit terendam banjir setinggi 30 cm. (Foto: iNews/Yoel Yusvin)
Advertisement . Scroll to see content

MAKASSAR, iNews.id - Hujan deras yang mengguyur Kota Makassar selama seharian membuat sebuah rumah sakit swasta yang terletak di Jalan Faisal tergenang banjir setinggi 30 sentimeter. Dampaknya, puluhan pasien yang menjalani perawatan dibuat panik dan harus dievakuasi serta diungsikan ke rumah sakit lain.

Dalam video warga terekam detik-detik banjir 30 cm memasuki halaman dan sejumlah ruang perawatan di Rumah Sakit Islam Faisal, Kota Makassar. Puluhan pasien yang sementara menjalani perawatan dibuat panik dan terpaksa dievakuasi keluar dari ruang perawatan.

Selain itu terlihat beberapa pasien yang masih dipasangi infus harus dievakuasi dengan ranjang di lobi rumah sakit. Beberapa pasien dievakuasi ke kursi duduk pelayanan.

Sejumlah karyawan rumah sakit bahkan memasang karung pasir di depan pintu masuk sambil menguras air banjir yang hampir menggenangi seluruh ruang perawatan di RSI Faisal Makassar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut