Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pilu! Perempuan di Jaktim Jadi Korban Pelecehan Seksual sejak SD oleh Ayah Tirinya
Advertisement . Scroll to see content

Siswa SMAN 11 Semarang Gelar Aksi Tuntut Keadilan Kasus Pelecehan Digital

Selasa, 21 Oktober 2025 - 23:07:00 WIB
Siswa SMAN 11 Semarang Gelar Aksi Tuntut Keadilan Kasus Pelecehan Digital
Siswa SMAN 11 Semarang berunjuk rasa menuntut pelaku pelecehan digital terhadap siswi ditangkap. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

SEMARANG, iNews.id – Puluhan siswa SMA Negeri 11 Semarang menggelar aksi unjuk rasa di lapangan sekolah sebagai bentuk protes atas dugaan pelecehan digital yang menimpa sejumlah siswi.

Dalam aksi tersebut, para siswa membawa poster dan spanduk bertuliskan tuntutan seperti “Kami Butuh Keadilan”, “Justice for SMA Negeri 11”, dan “Korban Butuh Keadilan.” 

Mereka menuntut keadilan bagi para korban serta mendesak kepala sekolah agar dibebastugaskan karena dinilai tidak mampu menuntaskan kasus pelecehan tersebut.

Para peserta aksi juga meminta adanya mediasi terbuka antara pihak sekolah dan para siswa untuk membahas tindak lanjut penanganan kasus tersebut.

“Tuntutan kami adalah kejelasan tanggung jawab dari pihak sekolah serta klarifikasi terhadap pelaku Chiko,” ujar salah satu perwakilan siswa dalam orasinya, Selasa (21/10/2025).

Sebelumnya, media sosial dihebohkan dengan unggahan video di akun Instagram yang menampilkan permintaan maaf Chiko, mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip), yang diduga mengedit dan menyebarkan konten asusila digital melibatkan belasan pelajar SMA Negeri 11 Semarang.

Kasus ini memicu kemarahan publik dan mendorong para siswa untuk menyuarakan aspirasi mereka secara langsung di lingkungan sekolah.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut