Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Detik-Detik Angin Kencang Porak-porandakan Bandara Juanda
Advertisement . Scroll to see content

Cara Terbaik Menghadapi Orang Munafik Menurut Islam, Sabar Saja Cukup? 

Minggu, 23 Februari 2025 - 08:32:00 WIB
Cara Terbaik Menghadapi Orang Munafik Menurut Islam, Sabar Saja Cukup? 
Program Cahaya Hati Indonesia iNews. (Foto: iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Penceramah Ustaz Jumharuddin memberi saran terbaik untuk umat Muslim yang sedang menghadapi ujian dihadapkan pada orang munafik atau orang yang berkhianat. Bagaimana caranya? 

Di tayangan Cahaya Hati Indonesia iNews, Ustaz Jumharuddin menjelaskan bahwa sabar saja tidak cukup untuk menghadapi orang munafik atau orang berkhianat. 

"Sabar memang ada batasnya, tapi bisa ditingkatkan. Makanya kenapa datang Ramadan, itu untuk meningkatkan kemampuan bersabar kita agar nanti ketika selesai Ramadan, kemampuan kita menghadapi kesulitan jadi lebih baik," ungkapnya, dikutip Minggu (23/2/2025).  

"Maka, siapa yang gagal di Ramadan, dia gagal setelah Ramadan," tambahnya. 

Ustaz Jumharuddin menegaskan, seorang Muslim belajar arti sabar salah satunya dari kesulitan yang dihadapinya. Misalnya saja, menghadapi orang yang di depan baik, tapi di belakang ngomongin hal buruk. 

"Orang yang ngomongin keburukan kita, apakah mereka tahu semua keburukan atau hanya sedikit? Padahal sebenarnya kita lebih buruk dari orang itu. Maka ketika kita tahu diri bahwa kita kenal diri kita, kita lebih buruk daripada yang orang tahu, cacian orang itu gak akan berpengaruh pada diri kita," paparnya. 

Hal itu dapat diartikan bahwa kita sedang bersedekah melalui kehormatan. Menurut Ustaz Jumharuddin, cara ini bisa menjadi amal kebaikan untuk kita. 

"Saya sedekahkan kehormatan saya untuk semua orang yang mau mencaci maki saya. Jika kita tidak punya uang bersedekah, maka bersedekahlah dengan kehormatan kita," tambahnya.

Editor: Muhammad Sukardi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut