JAKARTA, iNews.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melantik tujuh Kapolres baru, Jumat (13/1/2023). Jabatan Kapolres ini berada di wilayah hukum Polda Metro Jaya.
Tujuh kapolres yang dilantik yakni Kombes Gidion Arif Setyawan sebagai Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Twedy Aditya Bennyahdi sebagai Kapolres Metro Bekasi, Kombes Ahmad Fuady sebagai Kapolres Metro Depok.
Kemudian ada Kombes Roberto Gomgom Manorang Pasaribu sebagai Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta, AKBP Ferikson Tampubolon Kapolres Pelabuhan Tanjung, AKBP Ary Sudrajat Kapolres Kepulauan Seribu dan AKBP Faisal Febrianto sebagai Kapolres Tangerang Selatan.
Editor: Rizal Bomantama