JAKARTA, iNews.id - Pemerintah menambah anggaran bantuan sosial (bansos) hingga Rp431,5 triliun pada tahun ini. Ini dilakukan untuk mempertahankan daya beli masyarakat, khususnya dari kelompok miskin dan rentan.
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, penambahan anggaran bansos khususnya untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bansos Sembako, serta bansos untuk pedagang kaki lima (PKL).
Adapun anggaran bansos yang akan dikucurkan pemerintah tahun ini, yakni untuk 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM) PKH sebesar Rp28,7 triliun; 18,8 juta KPM bansos sembako sebesar Rp45,1 triliun; subsidi energi dan nonenergi kepada rumah tangga miskin dan rentan, UMKM, petani, serta transportasi publik sebesar Rp194,3 triliun; bantuan iuran JKN untuk 96,8 juta peserta sebesar Rp46,5 triliun; dan program Kartu Pekerja bagi 2,9 juta peserta sebesar Rp11 triliun.
Editor: Jujuk Ernawati